Review Scarlett Hydro Fresh Cleanser, Buat Wajah Lebih Bersih Optimal
Holaaaa, Scarlett kembali hadir dengan produk-produk terbaru untuk memenuhi kebutuhan kita para wanita demi punya tampilan kulit wajah yang cantik dan sehat.
Seperti yang kita tau, semua orang pasti menua dan ini valid no debat. Usia yang semakin menua ini pun pastinya bakal memunculkan berbagai masalah pada kulit sebagai tanda-tanda penuaan seperti :
- Adanya hyperpigmentasi (flek, age spot, bekas jerawat) pada wajah, kulit kering dan dehidrasi
- Munculnya garis-garis halus dan keriput pada wajah dan area sekitar mata
- Tampilan kulit kendur maupun kurang kencang pada wajah dan area sekitar mata.
Pastinya worry banget kan kalau salah satu tanda-tanda penuaan ini terjadi pada kulit kita, jadi sebelum semua itu terjadi sebaiknya harus segera dicegah dengan perawatan yang terbaik demi mendapatkan kulit wajah yang selalu lembab terawat.
Apalagi buat yang kesehariannya harus bekerja di luar rumah, sering terpapar polusi dan sinar matahari secara langsung pastinya memiliki dampak buruk pada kulit kalau kita tidak bener-bener memproteksi diri dari bebagai hal yang bisa menyebabkan masalah-masalah pada kulit cantik kita.
Beberapa cara yang saya lakukan untuk melindungi kulit dari berbagai tantangan, seperti ;
- menggunakan pelindung kepala seperti topi atau payung saat harus beraktifitas di luar ruangan
- menggunakan tabir surya
- menghindari paparan sinar matahari yang mengenai langsung ke kulit dengan menggunakan pakaian yang menutupi area kulit yang terbuka
- segera membersihkan wajah setelah beraktifitas agar wajah kembali fresh dan bersih.
Nah kali ini saya mau kenalin ke kalian, produk cleanser yang beberapa waktu belakangan sudah rutin saya pakai.
Review Scarlett Hydro Fresh Cleanser
Sebagai wanita, kita pasti nggak bisa jauh-jauh dari make up demi menunjang penampilan yang cantik ala diri sendiri. Kita perlu menggunakan cleanser untuk membersihkan kulit wajah dari sisa kotoran juga make up yang menempel pada wajah.
Karenanya, saya menggunakan perawatan yang tepat dari age delay series Scarlett ini get your youthful - looking skin with natural
Scarlett Hydro Fresh Cleanser ini merupakan powered cleanser yang mampu membersihkan kulit wajah secara sempurna dan mengencangkan kulit karena kandungan mugword hydrosol, seaweed extract, dan ekstra tanaman lainnya.
For your info nih guys, Seaweed Extract memiliki manfaat untuk menjaga elastisitas kulit wajah, Mugword Hydrosol memiliki manfaat mencegah munculnya kerutan dan garis halus, serta Jeju Rosemary bermanfaat memperbaiki skin barrier dan mengencangkan kulit.
Nah perpaduan bahan-bahan ini mampu membersihkan wajah secara optimal dan memberikan berbagai manfaat seperti ; fokus menjaga elastisitas dan melembabkan kulit, membersihkan kulit wajah secara maksimal tanpa bikin kering, dan tidak memberikan efek after feel "ketarik" pada wajah.
Kemasan dan Isi Produk
Scarlett Hydro Fresh Cleanser ini punya kemasan bagian luar terbuat dari box karton berbentuk panjang dengan kombinasi warna pink gelap dan salem, pada bagian depan terdapat keterangan nama produk dan power ingredients, serta isi produk.
Pada samping box terdapat keterangan how to use, storage, stiker hologram dan QR Code untuk mengecek keaslian produk. Pada sisi belakang terdapat keterangan ingredients, kode halal MUI, kode BPOM RI NA18221202152. Pada sisi bawah terdapat keterangan expired date.
Untuk kemasan produknya sendiri terbuat dari botol plastik panjang berisi 100ml, berwarna putih susu, dengan tutup flip top. Jujur saya suka banget dengan kemasan berbentuk flip top seperti ini karena memudahkan saat penggunaan, lebih praktis dan juga aman saat digunakan dalam perjalanan.
Pada sisi depan dan belakang terdapat stiker berwarna putih dengan keterangan ingredients, how to use, storage, QR Code, dan power ingredients.
Produknya sendiri memiliki teksture yang kental dengan warna bening transparan dan tidak memiliki aroma sama sekali. Saat dipakai pada kulit yang basah efeknya langsung mengeluarkan busa halus yang lembut, membuat momen cuci muka menjadi lebih menyenangkan. Dan yang paling saya suka karena dia tidak beraroma jadi aman untuk yang sensitif pada bau.
Power Ingredients
Hydro Fresh Cleanser dari Scarlett ini memiliki power ingredients yang nggak kaleng-kaleng ya teman, diantaranya ada ;
Seaweed Ekstract, Mugword Hydrosol, Jeju Rosemary, Aloe Vera Ekstract, Centella Asiatica Ekstract, Pomegranate Ekstract.
Ingredients
Aqua, Sodium Laureth Sulfate, Lauryl Glucoside, Cocamide Dea, Sodium Chloride, Coco-Betaine, Propanediol, Peg-40 Hydrogenated Castor Oil, 1,2-Hexabediol, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Centella Asiatica Extract, Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Extract, DMDM Hydantoin, Hydroxyethyl Urea, Butylene Glycol, Punica Granatum (Pomegranate) Fruit Extract, Artemisia Capillaris Leaf Water, Citric Acid, Fucus Vesiculosus (Seaweed) Extract, Caprylhydroxamic Acid, Hexamidine Diisethionate, Glycine Soja (soybean) Oil, Tocopherol.
Manfaat
Manfaat dari Scarlett Hydro Fresh Cleanser diantaranya ialah :
- Membantu membersihkan, menenangkan, dan menyegarkan kulit wajah
- Merawat kekencangan kulit wajah
- Mencegah tanda-tanda penuaan dini
- Menghidrasi dan menjaga kelembaban kulit wajah
Cara Pakai
Tuangkan secukupnya facial wash ke telapak tangan, pijat pada area wajah dengan gerakan melingkar, lalu bilas dengan air bersih untuk mendapatkan kulit yang lebih bersih, lembut, dan halus. Gunakan secara rutin setiap hari, pagi dan malam untuk hasil yang lebih maksimal.
Sejak pertama menggunakan produk ini saya sudah dibuat jatuh hati karena kandungan aloe vera ekstract nya yang mampu melembabkan kulit, juga kandungan Jeju Rosemary mengatasi berbagai masalah kulit wajah seperti jerawat dan sunburn. Jadi cocok untuk kulit sensitif dan kering karena kandungan mugword hydrosol yang menenangkan kulit wajah.
Setelah pemakaian kurang lebih 2 Mingguan kulit jadi terasa lebih bersih, halus, dan lembut. Oh iya, saat disentuh kulit jadi lebih kenyal dan sehat. Juga tidak menyebabkan rasa tertarik pada kulit wajah. Karena pengalaman pernah pakai suatu produk yang hasil akhirnya bikin kulit serasa tertarik itu beneran bikin nggak nyaman, jadi sekarang saya sudah merasa klop sama Hydro Fresh Cleanser dari Scarlett ini.
Btw teman, Scarlett sebagai brand kecantikan selalu meluncurkan produk-produk baru yang memahami kebutuhan kulit cantik kita, produk-produknya lengkap mulai dari hair care, body care sampai skin care yang lengkap dan diformulasikan untuk kebutuhan semua jenis kulit, jadi tinggal pilih sesuai jenis kulit kamu ya teman.
Untuk mendapatkan hasil yang optimal, saya juga meng-combo Scarlett Hydro Fresh Cleanser ini dengan produk age delay berikutnya yaitu Scarlett Hyalu B9 & Bio Plavita + Ceramide Essence Toner. Tapi untuk produk yang kedua bakal saya review secara terpisah ya.
Buat kalian yang ingin beli Scarlett Hydro Fresh Cleanser bisa langsung ke linktree pembelian ini ya https://linktr.ee/scarlett_whitening
Dan kalau ragu dengan keaslian produknya, kalian bisa langsung ke link cek keaslian produk https://verify.scarlettwhitening.com
Disclaimer ; hasil bisa jadi berbeda pada tiap orang ya, kalau di saya sudah klop pakai Scarlett ini.
Dermatologist tested and clinically tested for non-irritant.
Posting Komentar untuk "Review Scarlett Hydro Fresh Cleanser, Buat Wajah Lebih Bersih Optimal"
Posting Komentar