Daftar Kontribusi Freeport Indonesia Bagi Masyarakat Papua



Lama kita sudah mendengar gaung pertambangan yang berasal dari pulau Papua. Tepatnya di kabupaten Mimika ialah kabupaten yang terletak di provinsi Papua yang memiliki luas wilayah 19.592 km² atau 4,75 persen dari luas wilayah Papua. Yang memiliki jumlah penduduk sebesar 215.493 jiwa menurut data Badan Pusat Statistik (BPS).

Sumber pendapatan utama kabupaten Mimika ialah dari sektor pertambangan. Berada di dataran tinggi Tembagapura telah lama beroperasi Tambang Emas Grasberg yang di kelola oleh PT Freeport Indonesia (PTFI)

Freeport sendiri adalah perusahaan afiliasi dari Freeport-McMoRan Copper & Gold Inc dan PT Indonesia Asahan Aluminium (persero) (Inalum). Mulai tahun 1973 Freeport melakukan penambangan, memproses dan melakukan eksplorasi terhadap bijih yang mengandung tembaga, emas dan perak ke seluruh penjuru dunia. Tambang emas Grasberg ini merupakan tambang emas terbesar di Indonesia bahkan termasuk salah satu Tambang Tembaga terbesar di dunia.


Mengenal lebih dekat tambang emas Grasberg.

Merupakan gunung emas yang dikelola oleh PTFI, selama kurang lebih 30 tahun beroperasi tahun ini masa tambangnya akan berakhir karena kandungan tembaga dan emas nya sudah habis jadi PTFI akan beralih ke tambang bawah tanah (underground).

Tingginya konsentrat tambang yang di hasilkan oleh Freeport Indonesia menjadikan nilai ekspor menurut kawasan dan Golongan Barang Provinsi Papua tertinggi pada kategori Pertambangan dan Penggalian tahun 2018. Berdasarkan data BPS nilai ekspor Papua ialah sebesar US$3.856,46 juta yang meliputi atas ekspor konsentrat tembaga (HS26) senilai US$3.758,07 juta (97,45 persen) golongan kayu dan barang dari kayu (HS44) senilai US$90,38 juta (2,34 persen) golongan pesawat udara dan suku cadang nya (HS88) senilai US$40 dan golongan barang lainnya senilai US$8,01 juta (0,21 persen)

Dalam data Freeport setiap harinya Freeport memproduksi 6.065 ton konsentrat perhari. Konsentrat ini merupakan pasir olahan dari batuan tambang(ore) yang mengandung tembaga, emas dan perak. Setiap ton konsentrat 26,5 persen adalah tembaga, 39,34 gram emas dan 70,37 gram perak.
Jadi jika dihitung mencapai 240 kg emas diproduksi perhari.
Kawasan yang menjadi tujuan ekspor konsentrat tembaga tersebut ialah kawasan Asia, Eropa dan Oseania.

Sejak tahun 1992 hingga 2017 Freeport telah memberikan kontribusi pada negara dalam bentuk pajak, dividen, royalti dan pungutan lainnya sebesar US$17,3 miliar berdasarkan Laporan Lembar Fakta Inalum. Bukan hanya untuk negara saja, Freeport Indonesia juga turut berkontribusi dalam kemajuan Papua, apa sajakah itu?

Inilah daftar kontribusi nyata Freeport Indonesia bagi Papua.

1. Pelatihan profesi untuk anggota suku di kawasan penambangan.

Kawasan operasional Freeport Indonesia berada dalam hak ulayat dua suku besar yaitu suku Amungme dan suku Kamoro. Namun masih ada lima suku lain di antaranya suku Moni, suku Dani, suku Damal, suku Nduga dan suku Ekari atau Mee.

Ketujuh suku tersebut memiliki kesempatan mengikuti pelatihan profesi untuk meningkatkan mutu sumber daya manusia yang dilaksanakan di Balai Latihan Kerja (BLK) Institut Pertambangan Nemangkawi yang di dukung oleh Freeport Indonesia. Selain itu salah satu wujud dukungan lainnya ialah membantu penyusunan kurikulum pelatihan, untuk memastikan para siswa mendapatkan skill yang di butuhkan oleh industri. Para lulusan Institut Pertambangan Nemangkawi yang memenuhi syarat kompetensi juga mendapat kesempatan untuk bekerja di Freeport Indonesia. Hingga saat ini tercatat 2.985 siswa yang sudah bekerja di Freeport Indonesia dan kontraktornya.


2. Mendirikan sekolah dan asrama untuk anak-anak.

Freeport sadar akan pentingnya pendidikan bagi anak-anak, dari itu Freeport Indonesia mendirikan lima sekolah dan asrama yang di peruntukkan bagi anak-anak tujuh suku di sekitar wilayah tambang. Sekolah Asrama Taruna Papua yang di bina oleh Lembaga Pengembangan Masyarakat Amungme dan Kamoro (LPMAK) Freeport Indonesia juga memastikan sekolah dan asrama ini memiliki fasilitas yang lengkap agar siswa bisa belajar dengan nyaman. Di bangun bagi mereka yang ingin bersekolah namun memiliki kesulitan menjangkau sekolah terdekat.

3. Membina warga lokal menjadi seorang entrepreneur.

Sekitar 20 jenis keterampilan yang di ajarkan di Institut Pertambangan Nemangkawi. Salah satunya yang cukup krusial ialah pelatihan kewirausahaan yang mendorong siswanya untuk berani terjun ke pasar setelah pembekalan dari para instruktur yang berpengalaman.


4. Pembangunan ekonomi berkelanjutan.

Freeport Indonesia mengadakan beberapa program supaya masyarakat bisa mandiri dari segi finansial di antaranya Program Ekonomi Mandiri dan Dana Bergulir LPMAK. Dari segi dana, Freeport Indonesia sudah menyiapkan 1 persen dari total pendapatan kotor tahunan untuk kebutuhan pengembangan masyarakat. Walaupun terlihat kecil, tapi jumlahnya bisa mencapai ratusan miliar rupiah.
Freeport Indonesia berperan aktif dalam memberikan pendampingan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Tercatat sudah ada 179 pengusaha yang lebih dari setengahnya ialah perempuan. Freeport Indonesia juga memiliki program Pengembangan Masyarakat Berbasis Desa yang menghasilkan komoditi yang unggul di bidang kakao (buah coklat), ayam ternak dan kopi.

Kopi yang dihasilkan adalah kopi Amungme Gold yang mendapat predikat kopi "termahal" di dunia karena kopi yang 100 persen organik ini ditanam di gunung Nemangkawi yang untuk mengangkut hasil panennya harus menggunakan helikopter.


5. Memerhatikan kesehatan masyarakat.

Dari segi kesehatan pun tak luput dari fokus perhatian Freeport Indonesia, wujud perhatiannya ialah dengan mendirikan dan mengoperasikan dua rumah sakit, tiga klinik kesehatan dan dua klinik spesialis yang memberikan layanan secara gratis. Freeport Indonesia juga berperan aktif dalam menurunkan kasus penyakit malaria dan tuberkulosis (TB)

6. Membangun infrastruktur bagi masyarakat.

Guna mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan, Freeport Indonesia juga membangun berbagai infrastruktur yang bisa di gunakan oleh masyarakat dari tahun 1997 hingga 2019 sudah ada 3.200 unit rumah, fasilitas umum, dan fasilitas sosial. Ada juga lapangan terbang perintis di desa Tsinga dan Aroanop.


Baru-baru ini Freeport Indonesia juga turut membiayai stadion olahraga megah di Sentani yaitu Mimika Sport Complex yang di bangun dalam rangka menyambut Pekan Olahraga Nasional 2020 yang akan di selenggarakan di Papua dan Papua Barat. Komplek olahraga ini di gunakan untuk beragam cabang olahraga mulai dari basket, badminton, voli, lari cepat, tolak peluru dan lain sebagainya. Fasilitas nya pun sudah bertaraf internasional.

Dan inilah berbagai kontribusi Freeport Indonesia dalam pengembangan masyarakat Papua. Semoga kedepannya akan semakin banyak kontribusi lainnya yang bisa di rasakan oleh masyarakat Papua juga Indonesia.
Fionaz
Fionaz Hanya manusia biasa yang berusaha jadi bermanfaat untuk sesama. Seorang freelance writer dan blogger, untuk kerja sama bisa dihubungi melalui email: fionazisza03@gmail.com

46 komentar untuk "Daftar Kontribusi Freeport Indonesia Bagi Masyarakat Papua "

Comment Author Avatar
Sebagai perusahan tambang terbesar, Freeport tak main-main dalam memberikan bantuannya. Berbagai bidang dikontribusi. Smoga menambah kemanfaatan bagi masyarakat sekitar pada khususnya dan masyarakat Indonesia pada umumnya
Comment Author Avatar
Tentu, sangat berterima kasih kepada PTFI yang sudah banyak mendukung kemajuan Papua
Comment Author Avatar
Mantap Freeport semoga terus bisa memberikan kontribusi utk masyarakat sekitar pertambangan yaaa.
Comment Author Avatar
Semoga Papua semakin maju ya kak
Comment Author Avatar
Widiih, hasil panen kopinya diangkut pake helikopter. Mantap ini kopi amungme. Di pasaran gak pernah nemu nih.

Overall, sebagai perusahaan asing, setidaknya freeport udah banyak ngasih ke warga lokal ya.
Comment Author Avatar
Freeport merupakan sumber pendapatan luar biasa, meski dengan segala plus minusnya. Dan ak setuju ama bang Doel, kopinya ini bikin penasaran karena blm pernah liat sliweran di timeline..
Comment Author Avatar
Semoga produk kopi Amungme segera beredar ke seluruh penjuru tanah air ya kak.. sebab saya sendiri juga penasaran.. hihihi
Comment Author Avatar
Setelah tiga dekade akhirnya perusahaan tambang ini kembali ke pangkuan Indonesia. Semoga dengan jajaran bisnis yang baru, pengelolaannya semakin memberi manfaat lebih besar bagi masyarakat lokal, dan tentunya negara.
Comment Author Avatar
Amin kak, semoga makin mensejahterakan Indonesia terkhusus Papua
Comment Author Avatar
Semoga semakin banyak sumbangsih freeport kepada masyarakat Papua. Mereka memang berhak mendapatkannya. Harus. Karena di mana tanah dipijak, langit dijunjung.

CSR Freeport amat sangat besar, seandainya untuk rakyat Papua dan Indonesia, akan wow sekali nantinya
Comment Author Avatar
Semoga kedepannya makin jaya PTFI juga warga Papua
Comment Author Avatar
Jadi tercerahkan sedikit...sebab dahulu sempat bingung ramai2 pada ngebuly freeport mulai dari penutupan hingga reschedule kontrak
Comment Author Avatar
Setelah di kelola PTFI kini Freeport lebih ramah warga kak.. 👍
Comment Author Avatar
Semoga makin banyak perusahaan2 lain dapat mencontoh Freeport dalam hal kebaikan memberdayakan warga lokal untuk kehidupan yang lebih baik.

Semoga kedepannya makin banyak kontribusi untuk warga Papua, pembangunan merata dari ujung barat ke ujung timur Indonesia.
Comment Author Avatar
Amin.. semoga kedepannya PTFI lebih banyak lagi membantu perekonomian warga
Comment Author Avatar
Sebagai perusahaan asing, ternyata cukup banyak juga peranannya kepada warga lokal. Dari pelatihan skill hingga fasilitas seperti stadion sudah dilakukan
Comment Author Avatar
Dan Alhamdulillah.. sekarang sudah dikelola oleh PTFI kak.. jadi makin care dengan masyarakat
Comment Author Avatar
Semoga ke depannya Freeport Indonesia ini lebih banyak lagi kontribusi nya buat rakyat Indonesia khususnya pribumi Papua
Comment Author Avatar
Amin.. semoga semakin sukses baik pertambangannya maupun warganya
Comment Author Avatar
Banyak juga ya sumbangsih Freeport untuk warga lokal, semoga dengan tulisan ini semakin banyak masyarakat yang tahu
Comment Author Avatar
Iya kak.. semoga makin banyak peran terhadap warga
Comment Author Avatar
Semoga Freeport memberikan kontribusi yg lebih banyak lagi bagi Indonesia terutama masyarakat sekitar, penduduk asli Timika
Amin
Comment Author Avatar
Iya kak.. karena sejatinya akan saling menguntungkan..
Comment Author Avatar
Freeport keren. Kontribusi buat warga Papua nggak main-main. Semoga kedepannya bisa nambah lagi kontribusinya.
Comment Author Avatar
Semoga semakin banyak ya kontribusinya.. mari sama2 mendukung nya..
Comment Author Avatar
setelah sekian lama saya baru paham akan kontribusi freeport indonesia wilayah timur untuk kemajuan daerah dan kemajuan bangsa.. namun saya masih menyesali kenapa Indonesia kita ini tidak kaya-kaya :(
Comment Author Avatar
Semoga kedepannya semakin baik ya kak
Comment Author Avatar
Wahh senang sekali membaca artikel ini dan mengetahui bahwa Freeport juga memperhatikan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Papua
Comment Author Avatar
Tentu kak.. banyak juga gerakan yang sudah dilakukan
Comment Author Avatar
Makasih info tentang Freeport nih. Selama ini kita mendengar beritanya timpang. Seolah bumi Indonesia habis digali tanpa memberi nilai ke masyarakat setempat.
Comment Author Avatar
Dengan adanya artikel seperti ini, semoga makin banyak masyarakat yang tau tentang kenaikan Freeport ya kak
Comment Author Avatar
Mantap ni. selain itu kalo gak salah suka memberi beasiswa juga ya
Comment Author Avatar
Iya kak.. mencerdaskan warga suku.
Comment Author Avatar
Memang sudah seharusnya masyarakat papua menerima hasil atas apa yang telah diambil dari mereka, syukur kalau pt freeport sudah memberikan kontribusinya demi kesejahteraan masyarakat papua.
Comment Author Avatar
Alhamdulillah ya kak.. makin kesini Freeport makin banyak membantu masyarakat
Comment Author Avatar
Selama ini tahu berita Freeport dari media massa yg sepenuhnya lengkap ya. Terimakasih udah berbagi kisah, ternyata Freeport juga peduli ke lingkungan masyarakat sekitar...
Comment Author Avatar
Iya kak.. diharapkan banyak juga yang paham bahwa Freeport juga peduli masyarakat nya
Comment Author Avatar
Sangat kaya ya papua itu. Semoga semakin sejahtera juga masyarakatnya. Dan dengan pengelolaan yang baru, freeport semakin memberi manfaat untuk warga papua khususnya, rakyat Indonesia umumnya. Aamiin..
Comment Author Avatar
Bener banget kak.. semoga kedepannya makin baik ya
Comment Author Avatar
Banyak kontribusi freeport terhadap Indonesia itu memang sudah seharusnya, namun mengapa selama ini tidak pernah masuk media online maupun televisi swasta ya?
apakah kontribusi ini sudah lama dilakukan freeport untuk Indonesia??

Tapi yang perlu dicatat, kontribusi freeport belum seberapa dibanding dengan emas hasil tambang yang sudah mereka keruk berpuluh-puluh tahun.
Comment Author Avatar
Baik kak..
Semoga kedepannya makin banyak memberi manfaat khususnya warga sekitar ya
Comment Author Avatar
Saya kira Freeport punya banyak dana CSR untuk dialokasikan bagi masyarakat di sekitarnya. Langkah yang diambil Freeport untuk melatih suku di sekitar pertambangan sudah sangat baik, semoga bisa untuk seantero Papua nantinya
Comment Author Avatar
Benar kak.. semoga makin banyak sumbangsihnya ya
Comment Author Avatar
Aku baru tahu ternyata banyk juga kontribusi freeport untuk Indonesia ya
Semoga kedepannya makin makink lagi. Aku sih berharap pengelolaannya banyak dilakukan oleh putra daerah, tentunya dengan kemampuan yang siap bersaing dengan tenaga kerja asing
Comment Author Avatar
Iya benar kak.. dengan adanya beasiswa diharapkan akan banyak melahirkan putra daerah yang bisa bersaing dengan tenaga kerja asing.
Comment Author Avatar
Banyak banget ya kontribusinya terhadap masyarakat Papua, benar-benar membawa kebaikan buat sekitarnya, semoga selalu bisa memberikan nilai positif buat masyarakat Papua :)